Selasa, 08 Februari 2011

Format penulisan proposal penelitian

Format dalam pembuatan proposal penelitian :

1.Judul
judul harus singkat,jelas,& menarik

2.Latar belakang
latar belakang itu merupakan nuraian dari alasan diadakannya penelitian.

3,Perumusan masalah
hal-hal yang harus diperhatikan dalam perumusan masalah yaitu

a.Terkait dengan latar belakang.
b.Fokus pada masalah
c.Dapat menggunakan kata tanya.
d.Rumuskanlah masalah dengan jelas permasalahan yang akan diteliti
e.Uraikan pendekatan dan konsep untuk menjawab yang diteliti.
f.Hipotesis yang akan diuji(dugaan yang akan dibuktikan)

4. Tinjauan Pustaka

Tip dalam membuat tinjauan pustaka :
a.Usahakan pustaka baru asli dari jurnal ilmiah.
b.Uraikan dengan jelas kapan sebuah pustaka menimbulkan gagasan.
c.Mengacu pada daftar pustaka
d.Menggunakan teori temuan dan bahan penelitian yang diperoleh.

5.Tujuan penelitian

dalam proses penelitian kita harus menguraikan dengan jelas tujuan dari penelitian tersebut,dalam tujuan penelitian harus berisi :
a.Manfaat Penelitian
b.Apa yang ingin dicapai.
c.Pertanyaan jelas singkat dan terstruktur.
d,Ada benang merah dengan latar belakang.
e.Berikan pernyataan singkat mengenai tujuan penelitian.
f.Penelitian dapat bertujuan mengajak menguraikan dan menerangkan.

6.Manfaat penelitian

Dalam penetian yang dilakukan harus memberikan kontribusi hasil penelitian,baik secara akademis atau instansi

7.Metode penelitian

hal-hal yang harus diperhatikan.
a.Diterangkan dengan jelas metode yang dipakai dalam proses penelitian secara rinci.
b.Model metode
c.Rancangan penelitian.
d.Diterangkan teknik pengumpulan data dan analisis data.

8.Jadwal pelaksanaan

Jadwal pelaksanaan adalah waktu dilaksakan kegiatan penelitian ,Pelaksanaan penelitian dengan bentuk bar cart / tabel tidak boleh dalam bentuk hari/minggu,tidak boleh dengan nama bulan tapi ditulisdengan angka romawi,misal bulan januari ditulis dengan I,februari ditulis II.

9.Susunan Personalia.

Merupakan susunan dari anggota dalam penetian yang terdiri dari ketua(nama,nim,fakultas,Waktru penelitian)diikuti dengan anggota lainnya.

10.Perkiraan biaya

Dalam perkiraan biaya diterangkan secara rinci dana yang digunakan dalam proses penelitian nanti dari dana transportasi,bahan & peralatan,seminar,sewa tempat dan lainnya.

11.Lampiran pustaka

hal-hal yang dilampirkan dalam lampiran pustaka adalah

a.Daftar Pustaka

tata cara menulis daftar pustaka jika pustaka berasal dari buku

Nama pengarang buku,tahun penerbitan,Judul buku(ditulis miring & diberi garis bawah),nama penerbit,Lokasi penerbit.

tata cara penulisan daftr pustaka jika berasal dari website:

Pembuat artikel,judul artikel,sumber website,waktu akses(hari,tanggal,jam)

b.Tabel penelitian

c.Peta penelitian

12.Riwayat hidup peneliti

Didalamriwayat hidup peneliti dicantumkan identitas peneliti,pengalaman peneliti,tanda tangan,dan tanggal penelitian.

Hal lain yang harus diperhatikan dalam isi penelitian adalah ukuran huruf 1,5,times new roman,kecuali judul penelitian ditulis huruf besar semua dengan ukuran huruf 14,dengan format atas 4,kiri 4,kana 3 bawah 3

contoh dari proposal penelitian dapat dilihat disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar